[SAYONARA] KOPI LIONG BULAN Tutup – Udahan

Meski bukan penggemar berat kopi dan hanya sekedar tahu rasa kopi sebatas kopi sachetan, izinkan Lovely Bogor mengucapkan SAYONARA kepada KOPI LIONG BULAN.

kopi liong bulan tutup udahan 02

Menurut berita sejak 8 November 2017 yang lalu, toko yang memproduksi kopi kemasan berlambang naga di kawasan Pabaton, Kota Bogor ini tidak lagi beroperasi.

KOPI LIONG BULAN TUTUP UDAHAN

Begitu saja kata-kata yang terpampang di tokonya yang berlokasi di dekat Pasar Anyar ini.

Sedih? Pastilah ada rasa itu hadir di dalam hati banyak orang. Bagaimanapun Kopi Liong Bulan bukanlah sekedar kopi bagi warga Bogor.

Kopi bubuk ini diproduksi dan diedarkan khusus untuk wilayah Bogor saja. Beberapa teman yang pernah tinggal di Bogor atau warga Bogor yang terpaksa hijrah ke kota lain sering ingin merasakan kembali cita rasa kopi ini.

Bagi saya sendiri, yang jelas mengaku bukan penggemar minum kopi, walau tidak menolak jika disuguhi kopi jenis apapun, tetap ikut merasa kehilangan atas tutupnya Kopi Liong Bulan.

Satu lagi peninggalan dari kehidupan Bogor di masa lampau harus hilang dari peredaran dan tidak lagi bersama. Ada banyak kenangan dalam benak banyak orang Bogor sejak tahun 1945.

Kenangan bagi saya sendiri adalah wangi kopi yang sedang digiling merupakan aroma tersendiri yang saya nikmati saat berjalan melalui toko ini. Wangi yang menyenangkan, meski tidak membuat saya kecanduan kopi.

Hilangnya Liong Bulan berarti semakin sedikit pula sisa-sisa masa lalu Bogor yang masih ada.

Tetaoi, itulah siklus kehidupan di dunia. Tidak ada yang abadi. Sesuatu yang lama akan menghilang untuk digantikan dengan yang baru.

Untuk itulah, daripada bersedih hati dan memperdebatkan mengapa toko itu sampai harus tutup, saya memilih untuk mengatakan :

SAYONARA KOPI LIONG BULAN. TERIMA KASIH UNTUK SEMUA YANG PERNAH DIBERIKAN KEPADA KOTA INI.

Mari Berbagi

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.